Table of Content

5 Benda ini Sangat Berharga Bagi Naruto

Seorang ninja pasti memiliki benda yang dianggap berharga bagi dirinya. Tak terkecuali dengan Naruto. Berikut 5 benda yang sangat berharga bagi Naruto

5 Benda ini Sangat Berharga Bagi Naruto

Setiap orang bahkan seorang ninja pasti memiliki benda yang dianggap berharga atau sangat penting bagi dirinya. Tak terkecuali dengan Naruto, ia memiliki benda yang dianggap berharga. Apa saja benda tersebut? 

Berikut adalah 5 benda yang sangat berharga bagi Naruto

1. Baju Naruto Saat Kecil

5 Benda ini Sangat Berharga Bagi Naruto

Benda yang satu ini merupakan benda yang bersejarah bagi Naruto. Naruto memang selalu menyimpan baju kesayangannya ini. Terlihat saat Pain menghancurkan Konoha, Konohamaru ikut mengamankan baju ini kedalam tempat yang aman. Hal itu membuat Naruto sangat senang karena baju itu tidak hancur karena serangan Pain.

Bahkan sampai anime Boruto, Naruto terlihat masih menyimpan baju tersebut meskipun sudah kusut dan jelek. Namun demi sang ayah, Boruto mengenakan baju tersebut demi menyelamatkan Naruto.

2. Dompet Katak Naruto

5 Benda ini Sangat Berharga Bagi Naruto

Pasti dari kalian tidak asing lagi dengan benda yang selalu dibawa Naruto ini bukan? ya, Dompet Katak ini memiliki nama "gama-chan". Benda ini memang selalu Naruto bawa saat ingin membeli sesuatu.

Gama-chan memang sudah terlihat dari Naruto kecil hingga menjadi Hokage. Tidak ada yang menyangka kalau benda ini masih diperlihatkan dalam anime Boruto. Dulu saat Naruto masih berguru kepada Ero Sennin, Naruto seringkali dimintai uang oleh Jiraiya.

3. Kalung Pemberian Tsunade

5 Benda ini Sangat Berharga Bagi Naruto

Kalung ini sebenarnya hadiah dari Tsunade karena Naruto dapat menguasai Rasengan. Pada awalnya kalung ini telah diberikan kepada Dan Katou dan Nawaki dengan harapan kalung ini akan membawa mereka menjadi Hokage. Namun hal itu berbanding terbalik karena mereka berdua mati dalam perang. 

Naruto mendapatkan kalung ini karena memenangkan tantangan dari Tsunade, jika Naruto dapat menguasai rasengan dalam waktu satu minggu maka kalung tersebut akan diberikan kepada Naruto.

Kalung ini memiliki nama "Shodai Hokage no Kubikazari"

4. Syal Pemberian Kushina

5 Benda ini Sangat Berharga Bagi Naruto

Benda yang sangat berharga bagi Naruto selanjutnya adalah syal pemberian Kushina, Ibu dari Naruto sendiri. Syal ini didapatkan karena pemberian Konohamaru, yang ia temukan di kotak peninggalan dari Hokage ketiga.

Hiruzen Sarutobi ternyata masih menyimpan Syal ini untuk diberikan kepada Naruto suatu saat nanti. Setelah mengetahui kalau syal tersebut peninggalan ibunya, Naruto sangat berhati - hati memakainya. Naruto bahkan tidak mau syal itu kotor ataupun basah. 

5. Ikat Kepala Sasuke

5 Benda ini Sangat Berharga Bagi Naruto

Benda yang satu ini memiliki sejarah yang panjang. Naruto selalu menyimpan ikat kepala ini hingga Sasuke kembali lagi kedesa. Hal ini merupakan bukti bahwa Naruto sangat mengiginkan rivalnya tersebut tidak kehilangan arah.

Dalam akhir - akhir episode NS, Naruto mengembalikan ikat kepala ini kepada Sasuke. Lantas Sasuke berkeliling dunia untuk mencari reruntuhan dari Kaguya Otsutsuki. Hingga kini ikat kepala tersebut masih disimpan Sasuke, dan sesekali Boruto meminjamnya.

Baca : 5 Klan yang Jarang di Ketahui, Naruto - Boruto

Dan itulah 5 Benda yang sangat berharga bagi Naruto. Apakah ada yang lainnya?
Writer for neeotaku.com from Indonesia, I like anime, khususnya Naruto and Boruto. Selain itu, juga memiliki minat lebih terhadap musik Jepang.